Film Battle of Surabaya Dapat Rating Sangat Tinggi di IMDB

Film Battle of Surabaya Dapat Rating Sangat Tinggi di IMDB Tanggal 20 Agustus 2015 kemarin menjadi tanggal yang bersejarah bagi dunia animasi Indonesia, karena pada tanggal itu adalah tanggal tayang perdana film animasi Battle of Surabaya. Dan pada tanggal itu tiket film animasi ini habis terjual di hampir semua l

Film Battle of Surabaya Dapat Rating Sangat Tinggi di IMDB

Tanggal 20 Agustus 2015 kemarin menjadi tanggal yang bersejarah bagi dunia animasi Indonesia, karena pada tanggal itu adalah tanggal tayang perdana film animasi Battle of Surabaya. Dan pada tanggal itu tiket film animasi ini habis terjual di hampir semua lokasi pemutaran film!

Bukan hanya itu, film ini juga mendapatkan apresiasi internasional, terbukti dengan diliriknya film animasi ini oleh Disney. Ini adalah prestasi membanggakan mengingat banyaknyaknya jalan terjal yang harus mereka lalui untuk membuat film ini.


Battle of Surabaya ini sendiri mulai masuk masa produksi pada tahun 2012 dengan dikerjakan oleh MSV dan AMIKOM Yogyakarta. Total pekerja di sektor animasi mencapai 180 orang, dan di tengah tengah proses produksi perwakilan dari Disney datang mengunjungi studio tempat Battle of Surabaya ini dikerjakan. Mereka mengaku tertarik dan akhirnya memberikan saran tentang produksi film yang akhirnya diterapkan di Battle of Surabaya.

Pihak Disney pun membuka kemungkinan bagi Battle of Surabaya untuk bisa dirilis secara internasional dengan Disney sebagai mitra. Dan sekarang film ini juga sedang dalam proses dubbing bahasa inggris dan soundtracknya akan ada yang berbahasa inggris.
Film ini terbilang sukses dengan mendapatkan rating yang cukup tinggi di IMDB dengan memperoleh rating 9.5 dari 591 voters. Prestasi yang sangat membanggakan dari film produksi Indonesia!

Battle of Surabaya menyorot perjalanan seorang remaja laki-laki, Musa yang diberi tugas sebagai pengantar surat, termasuk surat pesan rahasia untuk tentara rakyat, tak lama setelah kemerdekaan Indonesia diproklamirkan. Bersama kawannya, Yumna dan seorang prajurit muda, Danu, Musa harus bertahan di tengah-tengah situasi datangnya kembali Belanda untuk merebut Indonesia. Meski kisah film ini fiksi, Battle of Surabaya tetap memasukkan tokoh-tokoh dan peristiwa-peristiwa sejarah sebagai latar belakangnya.

Ini adalah bukti kalau Indonesia juga mampu berbicara di dunia animasi! Sudah nonton film ini belum? Kalau belum nonton ya! Dukung karya anak bangsa!

Labels:

Post a Comment

[blogger][facebook]

MKRdezign

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget